SMAN 2 Mojokerto-Dalam rangka menyosialisasikan dimulainya Pilkada serentak 2024 sekaligus mengajak siswa siswi dan pemilih pemula agar menggunakan hak pilihnya pada 27 November mendatang.
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Mojokerto menggelar kirab Maskot Pilkada Serentak 2024, yakni “Si Jali” (Jatim Memilih) dari KPU Jatim beserta “Kerto dan Kerti” (Laki-laki dan Perempuan) maskot dari KPU Kota Mojokerto.
Kirab maskot dimulai dari KPU Kota Mojokerto, kemudian menuju SMAN 3 Mojokerto. Selanjutnya ke SMAN 2 Mojokerto dan menuju SMKN 1 Mojokerto. Pada setiap titik tersebut juga dilakukan sosialisasi oleh komisioner KPU, sekaligus penyebaran pamflet dan brosur.
Untuk menarik simpati siswa siswi SMAN 2 Mojokerto, KPU Kota Mojokerto juga memberikan pembagian merchandise bagi siswa dan siswi yang dapat menjawab pertanyaan seputar KPU dan Pilkada.
Kirab maskot Pilkada pada tahun 2024 ini diperkenalkan oleh KPU Kota Mojokerto yaitu Si “Jali” yang artinya Jatim Memilih dengan simbol burung “love bird” berwarna hijau merupakan maskot dari Pilkada Jawa Timur. Sedangkan maskot Pilkada Kota Mojokerto yaitu “Kerto dan Kerti” yang artinya Mojokerto Budi Pekerti dengan maskot burung dengan jenis jantan (laki-laki) dan betina (perempuan) menggunakan baju adat.
Tinggalkan Komentar